Pemkab Rembang Imbau Pemdes Salurkan Dana Desa untuk Cegah Narkoba

Pemkab Rembang Imbau Pemdes Salurkan Dana Desa untuk Cegah Narkoba

REMBANG, Lingkarjateng.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang mengadakan sosialisasi Desa Bersinar (Desa Bersih dari Narkoba) di Balai Desa Karangturi, Kecamatan Lasem, Kabupaten Rembang, Kamis 2 Mei 2024.

Program tersebut bertujuan untuk memberantas narkoba hingga level pedesaan. Salah satunya dilakukan oleh Kementerian Dalam Negeri melalui program desa bersih narkoba.

KBO Satres Narkoba Polres Rembang Ipda Adik Widianto mengatakan, dari Januari hingga Mei 2024, di Rembang sudah tertangkap 7 pengguna narkoba.

“Sejauh ini dari bulan Januari hingga Mei sudah terdapat 7 kasus. Kami imbau masyarakat agar berkenan melapor dan tak usah takut jika ada penyalahgunaan obat terlarang. Kami juga akan menutupi identitas pelapor,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dinpermades) Kabupaten Rembang Slamet Haryanto menyampaikan bahwa kegiatan sosialisasi Desa Bersinar ini merupakan sebuah ikhtiar untuk mencegah penyalahgunaan narkotika.

Menurutnya, sosialisasi tersebut sangat penting untuk mewujudkan generasi yang sehat dan siap menghadapi tantangan ke depan.

“Agenda sosialisasi ini adalah salah satu ikhtiar untuk menghadapi maraknya peredaran narkoba. Khususnya untuk generasi saat ini yang sudah dipersiapkan untuk menjadi generasi Indonesia Emas harus sehat dan siap dalam segala tantangan,” tutur Slamet.

Ia juga mengimbau kepada seluruh pemerintah desa (pemdes) supaya menggunakan sebagian Dana Desa (DD) untuk kegiatan pencegahan narkotika di tingkat desa, seperti menggelar sosialisasi Desa Bersinar yang diadakan Desa Karangturi. Dengan demikian, setiap desa ikut berkontribusi memerangi peredaran narkoba.

“Ya kami harapkan hal seperti ini dapat dicontoh desa yang lainnya. Apalagi saat ini Dana Desa (DD) dapat digunakan sebagai upaya pencegahan maraknya narkotika. Semoga semua desa di Rembang dapat mencontoh Desa Karangturi yang mensosialisasikan Desa Bersinar,” ucapnya. (Lingkar Network | Vicky Rio – Lingkarjateng.id)